fbpx

PAUD Montessori Islam Albata, Kini Ada Kelas Offline Juga

Menurut meta-analisis dari 32 penelitian, metode Montessori mempunyai efek yang signifikan terhadap keterampilan anak usia dini. Mulai dari keterampilan matematika, literasi, dan kemampuan akademik umum. Tak heran jika belakangan ini, PAUD Montessori sangat diminati. Nah, jika Anda ingin menyekolahkan si kecil ke PAUD Montessori Islam, Toddler Class Albata bisa jadi tempat yang sangat tepat!

Apalagi kini kelas montessori Toddler di Albata sudah tersedia secara offline (visit Albata) di beberapa kota, di antaranya Surabaya, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Depok, Bogor, Tangerang Selatan, Bandung, dan Yogyakarta. Simak info selengkapnya di bawah ini!

Apa Itu Albata Toddler Class Offline?

Albata Toddler Class Offline sendiri merupakan kelas pop up atau kelas tematik yang menggunakan metode Montessori berbasis Islam untuk si kecil usia 1 – 3 tahun. 

Bagi Anda yang tinggal di kota-kota yang telah kami sampaikan sebelumnya, bukankah hadirnya kelas ini jadi kesempatan bagus untuk mengajarkan anak bersosialisasi sambil belajar dengan metode yang fun

Pasalnya, di Albata anak-anak bukan hanya sekadar belajar membaca huruf hijaiyah. Di sini, si kecil juga belajar serta menanamkan nilai-nilai agama dengan lingkungan belajar yang menyenangkan.  

Keunggulan PAUD Montessori Islam Albata

Albata memiliki berbagai keunggulan yang turut membersamai para orang tua yang bertekad menunaikan kewajibannya untuk mendidik batita. Keunggulan tersebut di antaranya adalah:

1. Metode Pembelajaran Fun Learning

Pendekatan yang digunakan Albata dalam proses pembelajaran adalah mengusung metode fun learning. Konsep ini menempatkan ‘experience’ belajar layaknya sebuah ‘petualangan’, sehingga anak-anak tidak hanya memperoleh pengetahuan, tetapi juga mengembangkan rasa ingin tahu dan mindset bahwa belajar itu menyenangkan.

2. Sesuai Qur’an dan Sunnah

Selain komprehensif, materi dan kurikulum di Albata juga disesuaikan dengan Qur’an dan Sunnah. Kurikulum tersebut meliputi tauhid, adab dan akhlak, fiqih, sirah, tartil, talaqqi, hingga pengasahan keterampilan sensorik dan motorik. Aktivitas pembelajaran pun biasanya dilakukan di dalam maupun di luar kelas. 

Jika tertarik, Anda dan si kecil bisa mendatangi lokasi Albata yang kini sudah ada di Surabaya, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Depok, Bogor, Tangerang Selatan, Bandung, atau Yogyakarta.

3. PAUD Montessori Islam dengan Pengajaran Terbaik (Insya Allah)

Pembelajaran di Albata Toddler Class Offline terdiri dari 4 kali pertemuan (selama 60 menit/pertemuan) dalam satu bulan. Setiap kelasnya berisi maksimal 10 murid serta dua ustadz/ustadzah yang berkompeten sebagai pendamping. 

Selain itu, dengan menyekolahkan anak ke Albata, Anda dan si kecil bisa playdate bareng melalui program Field Trip ke destinasi yang berbeda-beda setiap bulannya.

4. Fasilitas Lengkap

Keunggulan lainnya yang bisa Anda dapatkan dengan mendaftarkan di kecil ke Albata Toddler Class Offline adalah dari segi fasilitasnya. Mulai dari mini library dengan koleksi buku-buku edukasi untuk anak, hingga perlengkapan montessori yang lengkap sebagai alat bermain anak-anak Anda saat ‘montessori time’.

Yuk, Sekolahkan Si Kecil di PAUD Montessori Islam Albata!

Dengan metode montessori berbasis Islam, Albata siap menjadi bagian dalam ikhtiar Anda sebagai orang tua dalam membentuk karakter anak menjadi generasi Qur’ani. 

Karena Albata berkomitmen menyediakan lingkungan belajar dan proses pembelajaran bagi batita Anda dalam mengenal nilai-nilai agama menjadi lebih menyenangkan. Mari bergabung bersama kami!

Leave A Comment:

Your email address will not be published. Required fields are marked *