6 Kegiatan Sekolah Montessori Islam Albata yang Bagus untuk Tumbuh Kembang Anak
Sekolah Montessori Islam Albata merupakan sekolah yang menerapkan metode montessori dalam pendidikan anak usia dini sebagai alat atau cara untuk menanamkan nilai-nilai Islam pada anak. Manfaat pengaplikasiannya cukup besar untuk membentuk kemandirian anak dalam belajar sekaligus mendekatkan anak-anak kepada Allah.
6 Kegiatan di Sekolah Montessori Islam Albata
Berikut ini penjelasan tentang masing-masing dan contoh kegiatannya yang bisa anak Anda dapatkan di sekolah yang menerapkan metode Montessori Islam.
1. Belajar Tauhid, Adab, Siroh dan Fiqih
Contoh kegiatannya seperti:
- Penanaman tauhid kepada anak-anak sejak dini, sehingga anak Anda lebih mengenal Allah sebagai Tuhan yang Maha Esa. Misalnya, membiasakan anak berdoa sebelum memulai belajar untuk meminta kemudahan dalam memahami pelajaran kepada Allah.
- Pengajar membacakan dan memperdengarkan kisah-kisah Nabi untuk mengenalkan sifat teladan para Nabi yang nantinya bisa dicontoh oleh anak.
- Penerapan adab kepada teman sebaya maupun kepada orang yang lebih tua. Misalnya, tidak berkata kasar kepada orang yang lebih tua dan saling tolong menolong dengan teman sekelasnya.
- Belajar tentang fiqih, nantinya pengajar akan menjelaskan hukum sholat, puasa, dan amaliyah lainnya sesuai usia anak. Anak juga dibiasakan untuk praktek wudhu dan sholat dhuha sebelum memulai pelajaran.
2. Aspek Bahasa dalam Montessori Islam
Aspek bahasa dalam metode Montessori sangat penting untuk memudahkan anak-anak dalam memahami dan menerima pembelajaran. Maka dari itu, di sekolah ini anak akan dibiasakan untuk menggunakan 3 bahasa, yakni Indonesia, Arabic, dan English saat proses belajar. Dalam penerapan metode montessori, anak-anak akan belajar menggunakan aparatus montessori seperti sand paper letter dan yang lainnya.
3. Tahsin dan Tahfidz
Di Sekolah Montessori Islam Albata anak Anda sudah pasti akan tahsin dan tahfidz, yakni mengenal huruf hijaiyah, rutin membaca, memperbaiki bacaan, hingga menghafal ayat-ayat maupun surah-surah di Al Quran.
4. Montessori Time
Kegiatan selanjutnya, yakni anak Anda dapat bekerja dengan aparatus montessori atau perangkat permainan yang dapat membuat anak Anda bereksplorasi.
Pasalnya, permainan ini memiliki desain yang bisa dimainkan berulang kali oleh anak, sehingga bila anak melakukan kesalahan, ia dapat mengulang permainan dengan cara yang berbeda hingga ia menemukan hasil yang tepat.
5. Ekstrakurikuler dan Field Trip
Kegiatan terakhir yang dapat anak Anda lakukan, yaitu mengikuti ekstrakurikuler untuk mengasah bakatnya serta melakukan trip. Beberapa contoh kegiatan yang bisa anak Anda ikuti, seperti berenang, berkuda, dan jalan-jalan ke lokasi wisata edukasi.
Daftarkan Buah Hati di Albata, Sekolah Montessori Islam Terbaik!
Intinya, di Sekolah Montessori Islam anak Anda akan melakukan kegiatan mulai dari sholat dhuha hingga field trip. Nah, jika Anda sedang mencari sekolah untuk anak usia 3–6 tahun yang sudah menerapkan 6 kegiatan tersebut, Albata Kindergarten adalah tempatnya.
Di Albata, anak-anak Anda akan dibimbing oleh 2 pengajar terbaik (lulusan universitas ternama) dalam 1 kelas, dengan maksimal jumlah murid 15 orang, sehingga proses belajar lebih efektif. Tools montessori dan fasilitas belajar mengajar yang kami sediakan juga lengkap.